By Administrator | 20 Juni 2022 | Tips & Trick
Siapa sih yang tidak ingin memiliki ruang keluarga yang mewah? Ruangan mewah mampu mempesona orang yang melihatnya, termasuk tamu yang akan datang. Kesan mewah dalam ruangan sebenarnya dapat diciptakan oleh siapa saja dan di mana saja. Tidak melulu berhubungan dengan furniture mewah maupun branded. Ada beberapa poin penting yang perlu diperhatikan untuk menciptakan kesan mewah itu. Mulai dari pencahayaan, bentuk plafon, pemilihan warna, jenis furniture, dan lainnya. Anda dapat menciptakan kesan mewah di rumah sekarang juga, dengan tips dan trik berikut ini.
Permainan Cahaya Dalam Ruangan
Cahaya dalam ruangan juga mampu memberikan kesan berbeda di setiap ruangan. Intensitas dan warna cahaya dapat mempengaruhi suasana dalam ruangan tersebut. Karena cahaya di setiap ruangan berbeda, maka suasana di setiap ruangan di rumah pun juga bisa berbeda-beda. Anda dapat memanfaatkan cahaya untuk menciptakan kesan mewah dalam ruang keluarga. Berdasarkan sumbernya, cahaya yang masuk dapat dibedakan menjadi dua jenis. Yaitu cahaya alami seperti sinar matahari dan cahaya buatan dari lampu. Jenis lampu pun beragam. Setiap lampu memiliki karakteristik yang berbeda dengan cahaya yang dihasilkan beragam. Di antaranya hidden light, spot light, general light, dan lainnya.
Sinar matahari dapat dimanfaatkan untuk penerangan siang hari. Sedangkan lampu digunakan untuk malam hari. Anda dapat memilih lampu dengan warna kuning muda. Ini mampu memberikan kesan hangat dan mewah pada ruang keluarga. Penggunaan lampu pun beragam, seperti dari dinding atau wall panel, tangga, dan furniture. Seperti yang terlihat pada Avanti Munich Series. Desain produk elegan. Adanya lampu LED pada lemari hias Munich LH 50 dan LH 90 menambah tampilan mewah produk sekaligus ruangan.
Menambahkan Karya Seni
Mewah identik dengan mengutamakan nilai keindahan atau estetika, dibandingkan dengan fungsinya. Begitu juda dalam desain interior. Jadi jika Anda ingin menciptakan kesan mewah pada ruangan, maka Anda menggunakan karya seni, seperti lukisan, ilustrasi gambar, dan benda seni. Ada karya seni dua dimensi, ada pula yang 3 dimensi. Material karya seni juga beragam, seperti kanvas, kain, kayu, keramik, dan lainnya. Pemilihan karya seni itu dapat disesuaikan dengan selera masing-masing.
Karya seni dapat menjadi vocal point di dalam ruangan itu. Sebaiknya karya seni disesuaikan dengan tema ruangan. Sehingga lebih enak dipandang. Juga nyaman untuk ditinggali. Misalnya, jika Anda memiliki ruangan bergaya modern atau kontemporer, Anda dapat memilih karya seni yang bersifat abstrak.
Memilih Furniture Yang Tepat
Kehadiran furniture juga memberikan pengaruh terhadap tema ruangan. Sebaiknya Anda memilih desain furniture sesuai dengan konsep ruangan. Seperti halnya ingin menghadirkan konsep mewah pada ruangan, Anda perlu memilih furniture dengan desain mewah dan elegan seperti produk Munich Series. Produk terbaru dari Avanti Funiture ini memiliki desain yang menonjolkan kemewahan. Itu terlihat dari bentuknya yang minimalis namun memiliki sentuhan konsep elegan. Diperkuat dengan warna putih yang membuat produk terlihat lebih berkelas. Tambahan finishing powder coating gold di bagiaa kaki dan hadle pintu produk, makin menyempurnakan kesan mewah.
Tidak hanya dari estetika saja, kemewahan produk Muncih Series ini juga dapat dirasakan dari detail fungsinya dan bahan yang digunakan. Salah satunya, dari bahan yang digunakan, Munich Series menggunakan teknologi paper honeycomb core. Teknologi sarang lebah ini menciptakan produk dengan tampilan tebal yang lebih mewah dan kuat, namun tetap lebih ringan. Ditambah dengan laminasi PVC pada permukaan produk. Ini membuat produk tidak mudah terkelupas dan tahan gores.
Cat Dinding Tepat, Ruang Terlihat Mewah
Setiap warna memiliki makna masing-masing. Begitu juga saat memilih warna cat dinding pada hunian. Jika ingin menghadirkan suasana ruangan lapang, Anda dapat memilih warna putih. Tepat bagi Anda yang memiliki hunian sempit. Selain itu, warna putih juga dipercaya mampu menghadirkan suasana terang yang menenangkan. Ada juga warna abu-abu yang cocok untuk menciptakan ruangan tampak lebih luas. Warna abu-abu juga dapat memperkuat tampilan mewah pada ruangan Anda. Jika ingin menghadirkan nuansa mewah, warna abu-abu dapat menjadi pilihan tepat.
Empat trik di atas dapat Anda gunakan untuk menghadirkan kesan mewah pada ruangan di rumah. Tidak perlu mahal, Anda dapat menyesuaikan dengan budget yang tersedia. Dalam hal ini, Avanti Funiture dapat menjadi pilihan Anda untuk menampilkan rumah lebih mewah dan elegan. Selanjutnya, jangan lupa juga membaca tips dan trik lainnya.
Comments